Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Untuk Membuktikan Teori Newton, Siswa SMK di Sumenep Berlomba Luncurkan Roket Air

Unik Sembarangan


 
Sumenep (beritajatim.com) - Puluhan siswa dari 15 SMP dan SMA sederajat mengikuti lomba water rocket (roket air) di halaman Pemkab Sumenep.

Dalam lomba yang digagas Ngadek Sodek Parjuga (NSP) dan Dinas Informasi dan Komunikasi Sumenep, siswa membuat sendiri roket dari botol plastik bekas air mineral, kemudian meluncurkannya.

Ketua NSP, Januar Herwanto, Senin (01/11/10) menjelaskan, dasar pemikiran lomba tersebut untuk membuktikan hukum Newton ke-3. "Dalam hukum Newton, disebutkan jika aksi sama dengan minus reaksi. Tugas siswa untuk membuktikan teori tersebut, dengan percobaan sederhana Water Rocket," kata Januar.

Lebih lanjut Januar memaparkan, pihaknya menginginkan siswa-siswa di Sumenep akrab dengan teknologi, mulai dari hal-hal sederhana."Target kami, mengajak siswa untuk membangun Sumenep dg sains, seni, dan tekonologi," ujar Januar.

Sementara Bupati Sumenep, A. Busyro Karim saat membuka lomba roket air meminta agar pembuatan rocket ala siswa itu lebih dikembangkan. "Jadi bahan bakunya bisa dibuat tidak hanya dari botol bekas, mungkin lebih dikembangkan lagi," kata Bupati.

Bupati berharap siswa-siswa di Sumenep mampu menghasilkan karya teknologi, meskipun dimulai dari penemuan sederhana. [tem/but]

Posting Komentar untuk "Untuk Membuktikan Teori Newton, Siswa SMK di Sumenep Berlomba Luncurkan Roket Air"