Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Masih 18 Tahun sudah Menghasilkan Rp 432 Milyar

Unik Sembarangan



Usianya baru saja menginjak 18 tahun, tetapi penyanyi Miley Cyrus sudah masuk daftar orang terkaya di Hollywood. Demikian dilansir Forbes, pekan ini.

Penyanyi yang naik daun lewat serial Hannah Montana besutan Disney itu berhasil meraup pendapatan 48 juta dollar AS atau sekitar Rp 432 miliar di tahun 2010 lalu. Penyanyi kelahiran 23 November 1992 sempat menimbulkan kontroversi karena videonya sangat seksi untuk anak seusianya.

Sementara itu, Oprah Winfrey berada di posisi 314 juta dollar AS (Rp 2,83 triliun), James Cameron (210 juta dollar AS atau Rp 1,89 triliun), Tyler Perry (125 juta dollar AS atau Rp 1,25 triliun), Michael Bay yang juga sutradara Transfomer berhasil mengumpulkan uang 120 juta dollar AS (Rp 1,08 triliun), dan Tiger Woods (105 juta dollar AS atau Rp 945 miliar). 

http://www.kaskus.us/showthread.php?t=6482263

Posting Komentar untuk "Masih 18 Tahun sudah Menghasilkan Rp 432 Milyar"